Rabu, 24 April 2024

BAWANG PUTIH


Bawang putih
 (Allium sativumInggrisgarlic) adalah nama tanaman dari genus Allium sekaligus nama dari umbi yang dihasilkan.[1][2] Mempunyai sejarah penggunaan oleh manusia selama lebih dari 7.000 tahun, terutama tumbuh di Asia Tengah,[3] dan sudah lama menjadi bahan makanan di daerah sekitar Laut Tengah, serta bumbu umum di AsiaAfrika, dan Eropa. Dikenal di catatan Mesir kuno, digunakan baik sebagai campuran masakan maupun pengobatan.[4] Umbi dari tanaman bawang putih merupakan bahan utama untuk bumbu dasar masakan Indonesia.
Bawang putih mentah penuh dengan senyawa-senyawa sulfur, termasuk zat kimia yang disebut alliin yang membuat bawang putih mentah terasa getir atau angur.Bawang putih digunakan sebagai bumbu yang digunakan hampir di setiap hidangan Indonesia. Sebelum dipakai sebagai bumbu, bawang putih dihancurkan dengan ditekan dengan sisi pisau (dikeprek) sebelum dirajang halus dan ditumis di penggorengan dengan sedikit minyak goreng. Bawang putih bisa juga dihaluskan dengan berbagai jenis bahan bumbu yang lain.
Bawang putih mempunyai khasiat sebagai antibiotik alami di dalam tubuh manusia.[7] Selain sebagai antibiotik dan bumbu masakan, bawang putih juga bermanfaat bagi kesehatan kuku yang rapuh dan menipis. Caranya, ambil satu siung bawang putih lalu kupas dan iris. Gosokkan irisan bawang putih ke atas permukaan kuku yang rapuh. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar